VAKSINASI COVID-19 DILAKUKAN DI SELURUH PUSKESMAS

20 Agustus 2021     1.392 kali

Dok. Kominfo-lmj

Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati meninjau pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan Kwarcab Lumajang di Puskesmas Rogotrunan, Lumajang, Kamis (19/8).

Disampaikan Wabup, untuk memudahkan vaksinasi, kegiatan vaksinasi dilakukan dengan seluruh Puskesmas yang ada di Kabupaten Lumajang.

"Kita minimal targetnya itu 2.000 vaksin dari Pramuka, makanya kita sebar ke Puskesmas seluruh kecamatan sehingga masyarakat dekat," ujarnya.

Kepala Puskesmas Rogotrunan, dr. Tjahyo Bagus mengatakan antusias masyarakat terhadap kegiatan vaksinasi cukup tinggi. Hal itu terlihat dari banyaknya masyarakat yang datang saat Posko Vaksinasi Covid-19 dibuka.

"Alhamdulillah, antusias masyarakat yang vaksin di Puskesmas Rogotrunan cukup bagus, ketika kita membuka Posko vaksinasi masyarakat berduyun-duyun datang ke sini," ujarnya.

Setiap hari Posko Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Rogotrunan mampu melayani hingga 200-300 orang. (Kominfo-Fd/Lmj).


Kembali ke Halaman Berita
PENCARIAN

BANYAK DIBACA
14 Agustus 2020     10.811 kali    Baca
WABUP : PERAN PRAMUKA DI MASA PANDEMI
18 Maret 2020     7.391 kali    Baca
BISA CEGAH COVID-19, BEGINI CARA SEDERHANA MEMBUAT CAIRAN DISINFEKTAN SENDIRI DI RUMAH
04 Mei 2020     6.841 kali    Baca
INSENSTIF GURU NGAJI CAIR EMPAT BULAN SELAMA MASA PANDEMI COVID-19
03 September 2020     5.029 kali    Baca
PRINSIP KEBIJAKAN PENDIDIKAN DI MASA PANDEMI COVID-19
15 Mei 2020     3.945 kali    Baca
PEMDES WAJIB UBAH DATA BLT DANA DESA APABILA DITEMUI PENERIMA TIDAK TEPAT SASARAN

Hotline COVID19

Pemerintah Kabupaten Lumajang menyediakan layanan hotline tentang COVID19 di (0334) - 8784 119 atau instal aplikasi Si Lugas di Smartphone Android anda.